Pesan Tuhan Untuk Antisipasi Masa Yang Sukar

Memasuki tahun 2009, Tuhan memberikan pesan untuk gerejaNya dalam
1 Korintus 16:13-14 Berjaga-jagalah! Berdirilah dengan teguh dalam iman! Bersikaplah sebagai laki-laki! Dan tetap kuat! Lakukanlah segala pekerjaanmu dalam Kasih!

1. Berjaga-jagalah! Matius 24:42 “Karena itu berjaga-jagalah sebab kamu tidak tahu pada hari mana Tuhanmu datang.” Matius 26:41 “Berjaga-jagalah dan berdoalah supaya kamu jangan jatuh kedalam pencobaan; roh memang penurut tetapi daging lemah.” 1 Petrus 5:8 “Sadarlah dan berjaga-jagalah! Lawanmu, si iblis berjalan keliling sama seperti singa yang mengaum-aum dan mencari orang yang dapat ditelannya.” 2 Timotius 4:2-5 2 Beritakanlah Firman, siap sedialah baik atau tidak baik waktunya, nyatakanlah apa yang salah, tegorlah dan nasihatilah dengan segala kesabaran dan pengajaran.” 3 Karena akan datang waktunya, orang tidak dapat lagi menerima ajaran sehat, tetapi mereka akan mengumpulkan guru-guru menurut kehendaknya untuk memuaskan keinginan telinganya. 4 Mereka akan memaling telinganya dari kebenaran dan membukanya bagi dongeng. 5 Tetapi kuasailah dirimu dalam segala hal, sabarlah menderita, lakukanlah pekerjaan pemberita injil dan tunaikanlah tugas pelayananmu!

2. Berdirilah Teguh Dalam Iman! Akan datang masa yang sukar, ujian-ujian untuk membuktikan iman kita.

Kolose 2:7 “Hendaklah kamu berakar didalam Dia dan dibangun diatas Dia, hendaklah kamu bertambah teguh dalam iman yang telah diajarkan kepadamu dan hendaklah hatimu melimpah dengan syukur.” 1 Korintus 10:12 Sebab itu siapa yang menyangka bahwa ia teguh berdiri, hati-hatilah supaya ia jangan jatuh!

3. Bersikaplah sebagai laki-laki! Maksudnya disini adalah bersikaplah berani – be brave; be bold – tidak pengecut dan bersikap dewasa.

Kisah Rasul 4:31 “Dan ketika mereka sedang berdoa, goyanglah tempat mereka berkumpul itu dan mereka semua penuh dengan Roh Kudus, lalu mereka memberitakan firman Allah dengan berani.” 1 Korintus 14:20 “Saudara-saudara, janganlah sama seperti anak-anak dalam pemikiranmu. Jadilah anak-anak dalam kejahatan tetapi orang dewasa dalam pemikiranmu!

4. Tetap Kuat! Daniel 11:32b “…tetapi umat yang mengenal Allahnya akan tetap kuat dan akan bertindak.” Zakharia 4:6b “…bukan dengan keperkasaan dan bukan dengan kekuatan, melainkan dengan RohKu, firman Tuhan semesta alam.”

5. Lakukanlah Segala Pekerjaanmu Dalam Kasih! Apapun yang kita lakukan biarlah didasari dengan Kasih karena Kasih itu adalah pribadi Allah sendiri. Kolose 3:14 “Dan diatas semuanya itu: kenakanlah kasih sebagai pengikat yang mempersatukan dan menyempurnakan.”

Tags:
No Comments

Post A Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.