Mixerology – Apr 11

By: Robert Tanurahardja

 

Dibalik kualitas kebaktian yang baik, selalu ada dukungan dari Tim pelayanan Audio Visual yang baik. Di dalam pelaksanaannya, Tim Pelayanan Sound, Lighting dan Perlengkapan ROCK Sydney memiliki se­buah alat yang sangat penting yaitu Audio Mixing Con­sole (Mixer).

 

Apa itu Mixing Console (Mixer)?

Jelas seperti namanya, Mixer pada dasarnya adalah alat elektronik yang berguna untuk menggabungkan (Mix­ing) dan menyalurkan (routing) Audio signal kepada objek pengeluaran (output). Audio Mixing Console memiliki se­jumlah input points, sehingga lebih dari satu alat musik dapat digabungkan dan dimainkan pada saat yang ber­samaan pada level dan kualitas suara yang diinginkan.

 

Mengapa mixer dapat membuat kualitas suara menjadi lebih baik?

 

Mixer memiliki beberapa fungsi lain yang tentunya membuat suara yang dihasilkan menjadi lebih baik, sep­erti equaliser dan efek reverb. Equaliser dapat digunakan untuk mengubah tone suara yang dihasilkan oleh alat musik atau singer sesuai dengan kualitas yang diinginkan. Salah satu contoh adalah vokal pria yang pada umumnya rendah (low tone) dapat dimodifikasi sehing-ga terdengar lebih tinggi dan hilang berat suaranya. Digabungkan den­gan efek reverb, vokal ini dapat terdengar lebih “mengisi” ruangan tempat ibadah dan juga akan terdengar lebih megah.

 

Pada dasarnya, penggunaan mixer dan alat–alat sound system lainnya adalah bersifat membantu. Dengan memproses suara dasar, kadangkala karak-teristik suara yang dihasilkan dapat menjadi tersaru atau bahkan hilang. Seni mengolah suara lewat bantuan Mixer (Mixerology) tentunya bukanlah suatu keahlian yang da­pat dikuasai sesaat, namun dengan melatih pendengaran dan semangat yang tinggi, Mixerology adalah satu skill yang sangat menarik untuk didalami.

 

Jadi, tunggu apalagi? Bagi anda yang rindu un­tuk melayani bersama dalam pelayanan sound, lightning dan perlengkapan, segera daftarkan diri anda dengan me-ngirimkan informasi yang tertera di bawah ini.

Tags:
,
No Comments

Sorry, the comment form is closed at this time.