Keinginan Daging: Wanita/Pria

“Janganlah kamu mengasihi dunia dan apa yang ada didalamnya. Jikalau orang mengasihi dunia, maka kasih akan Bapa tidak ada didalam orang itu. Sebab semua yang ada didalam dunia, yaitu keinginan daging, dan keinginan mata serta keangkuhan hidup, bukanlah berasal dari Bapa, melainkan dari dunia.” 1Yoh 2:15-16. Alkitab dengan jelas menyatakan bahkan mengingatkan kita semua bahwa jangan sampai kita mengasihi dunia dan apa yang ada didalamnya. Karena dunia hanya berisi keinginan daging, seperti cinta akan wanita/pria lebih dari mencintai Tuhan. Keinginan mata, seeprti cinta akan uang melebihi mencintai Tuhan.

Mencintai itu baik, tetapi jika cinta itu melebihi cinta kita kepada Tuhan…itu bebahaya buat kehidupan rohani bahkan juga kehidupan jasmani kita! Sepanjang sejarah manusia telah terbukti bahwa begitu banyak orang yang besar/kuat sekalipun tidak kebal akan roh dunia ini! Itulah sebabnya kita harus selalu waspada dan berjaga-jaga supaya pengalaman yang tidak baik tiu jangan menimpa kita juga. Mari kita belajar dari kesalahan orang lain!

1. Imam besar Eli (1Sam 2:11-17). Jabatan imam besar pada waktu itu adalah jabatan yang tinggi dan penting, karena pengaruh seorang imam besar atas negara itu sangat kuat! Eli mempunyai anak-anak, yaitu Hofni dan Pinehas yang perbuatannya sangat jahat. Mereka tidak menghormati Tuhan, mereka selalu mengambil persembahan yang seharusnya untuk Tuhan dan mereka juga tidur dengan perempuan-perempuan yang melayani di pintu Kemah Pertemuan. Dan Eli lebih mengasihi mereka daripada Allah! Akibatnya jabatan imam besar itu tidak lagi atas Eli!

2. Simson si perkasa. Simson adalah orang yang terkuat badannya tetapi lemah didalam moral! Sejak kecil Simson sudah menjadi nazir Allah (orang yang dikhususkan untuk Allah dengan tidak mencukur rambutnya). Simson merobek mulut singa seperti merobek kertas saja, ia juga membunuh 30 orang kaya hanya untuk mengambil baju mereka yang bagus, bahkan ia membawa pintu gerbang kota naik keatas gunung. Begitu kuatnya Simson. Mungkin dia adalah orang yang terkuat sepanjang sejarah manusia. Tetapi semua kekuatan dan pengurapan Allah yang dia miliki dikalahkan hanya dengan seorang wanita. Simson walaupun tubuhnya sangat kuat tetapi karakternya lemah. Simson dahsyat di awal tetapi tragis di akhir! (baca Hak 13-17).

3. Daud, favoritnya Allah, seorang yang berkenan di hati Allah (Kis 13:22). Daud seorang yang taat dan takut akan Tuhan, sampai Allah memakai keturunan Daud untuk lahirnya Yesus, putra-Nya yang tunggal. Walaupun Daud seorang yang dekat dengan Tuhan, itupun tidak membuat Daud kebal dari yang namanya dosa! Jika tidak berjaga-jaga, dosa itu tetap akan menyerang kita! Didalam 2 Sam 11:1 dijelaskan bahwa waktu semua raja-raja dan pemimpin-pemimpin pergi berperang…. Daud hanya menyuruh Yoab dan seluruh orang Israel pergi berperang, sedangkan dia sendiri…. santai-santai di istananya. Apa yang terjadi waktu Daud tidak ikut pergerakkan Tuhan, kita semua sudah tahu ceritanya. Daud berzinah dengan Batsyeba! Bahkan kemudian Daud membunuh suaminya Batsyeba yang adalah tentaranya yang setia kepadanya. Waktu kita berhenti mengikuti pergerakkan Tuhan dan memilih untuk mengikuti keinginan sendiri….saat-saat itulah dosa itu akan menyerang bahkan menjatuhkan kita! Tetapi Daud mempunyai hati yang lembut sehingga pada waktu nabi Nathan itu menegur Daud, ia langsung bertobat dihadapan Allah (baca Maz 51:8-9, 119). Daud setia terhadap perkara-perkara kecil (ia setia menjaga domba-domba yang hanya 2 atau 3 ekor selam bertahun-tahun, bahkan mempertaruhkan nyawanya terhadap singa). Daud merubah orang-orang yang sakit hati, yang dikejar hutang menjadi pahlawan-pahlawan. Daud merubah €˜praise & worship€™ di bait Allah. Dan Daud juga mengembalikan Tabut Perjanjian dengan memberikan korban yang sangat banyak sepanjang perjalanan Tabut itu.

4. Salomo, seorang yang paling kaya dan paling berhikmat yang pernah ada di bumi ini tetapi sekali lagi ia juga tidak kebal dengan yang namanya dosa. Salomo sangat menyukai wanita! Isrtrinya saja 300 ditambah gundiknya yang berjumlah 700. Bisa dibayangkan betapa keinginan daging Salomo itu begitu kuat.

Saudara yang terkasih, Allah mau supaya setiap kita berjaga-jaga sehingga kita tidak jatuh didalam keinginan daging dan menjadi serupa dengan dunia ini!

Tags:
No Comments

Post A Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.