21 Sep Rahasia Mengalami Terobosan
Sebagai orang Kristen kita dituntut untuk mengalami terobosan-terobosan di dalam hidup ini. Namun pada kenyataannya banyak sekali orang Kristen yang hidupnya biasa-biasa saja dan tidak pernah mengalami terobosan di dalam hidup mereka. Tuhan menciptakan kita semua untuk menjadi orang yang sukses. Janganlah puas hanya menjadi orang Kristen yang biasa-biasa saja. Hari ini marilah kita belajar bersama rahasia-rahasia agar kita boleh mengalami terobosan-terobosan di hidup kita.
I. Hukum Momentum Kita harus menyadari akan adanya hukum momentum, atau boleh kita sebut juga sebagai waktunya Tuhan. Suatu terobosan itu tidak dapat dialami kapan saja kita mau, ada waktunya untuk suatu terobosan itu terjadi. Sebelum waktu itu datang marilah kita bersiap-siap dan jangan hanya tinggal diam bermalas-malasan.
Berbuatlah sesuatu di saat kita menunggu! Apakah yang dapat kita perbuat di masa kita menunggu akan suatu terobosan di hidup?
Selama menunggu, kita perlu senantiasa membaca Firman Tuhan, berdoa dan berpuasa. Semuanya ini adalah makanan-makanan Rohani. Jika kita tidak makan kita akan mati jasmani. Jika kita tidak makan makanan Rohani maka roh kita juga akan mati. (2 Tawarikh 7:14)
Kita semua juga perlu lakukan terus apa yang kita lakukan sehari-hari selama menunggu terjadinya suatu terobosan. Jika kita masih sekolah, maka sekolah dengan baik dan sungguh-sungguh. Jika kita bekerja, maka bekerjalah terus dengan sebaik-baiknya. Begitu juga dengan kita yang berbisnis, atau apapun juga.
“Akan hal ini aku yakin sepenuhnya, yaitu Ia, yang memulai pekerjaan yang baik di antara kamu, akan meneruskannya sampai pada akhirnya pada hari Kristus Yesus.” (Filipi 1: 6)
Tuhan yang memulai segala sesuatu di dalam hidup kita, maka Ia sendiri juga yang akan meneruskannya sampai akhir. Namun itu tidak berarti kita hanya tinggal diam dan tidak berbuat apa-apa. Tuhan benci orang yang malas!
“Tetapi Ia tidak pernah berubah–siapa dapat menghalangi Dia? Apa yang dikehendaki-Nya, dilaksanakan-Nya juga. Karena Ia akan menyelesaikan apa yang ditetapkan atasku, dan banyak lagi hal yang serupa itu dimaksudkan-Nya.” (Ayub 23: 13-14)
II. Hilangkan Hambatan Rahasia kedua agar kita dapat mengalami terobosan di dalam hidup kita adalah menghilangkan hambatan-hambatan yang merintangi. Marilah kita tanggalkan beban dan dosa di dalam hidup kita, sebab semuanya itu adalah halangan bagi kita untuk dapat mengalami terobosan.
Di dalam hidup ini pastilah kita semua akan menghadapi masalah. Masalah itu Tuhan desain agar kita dapat merendahkan diri. Masalah membentuk karakter!
“Ingatlah kepada seluruh perjalanan yang kaulakukan atas kehendak TUHAN, Allahmu, di padang gurun selama empat puluh tahun ini dengan maksud merendahkan hatimu dan mencobai engkau untuk mengetahui apa yang ada dalam hatimu, yakni, apakah engkau berpegang pada perintah-Nya atau tidak.” (Ulangan 8: 2)
Karakter dibentuk melalui masalah, konflik, dan juga benturan-benturan. Biarlah semuanya itu boleh membangun karakter kita dan tidak malah membuat kita jadi sakit hati, putus asa maupun kepahitan.
III. Berjalan Dalam Berkat Bapa Hukuman raja Salomo ditunda oleh Tuhan walaupun ia bersalah hanya karena ayahnya, Daud. Salomo hidup berjalan dalam berkat yang ada pada Daud.
(1 Raja-Raja 11: 11-13)
Ishak jauh lebih kaya dan berhasil dari ayahnya, Abaraham. Mengapa? Karena Ishak tunduk kepada ayahnya. Nabi Samuel tunduk kepada Nabi Eli dan Samuel dipakai Tuhan dengan luar biasa.
Para istri tunduklah kepada suamimu. Anak-anak tunduk dan taatlah kepada orang tuamu. Marilah kita hidup di dalam ketaatan dan penundukan diri. Ini adalah salah satu rahasia agar kita dapat mengalami terobosan-terobosan yang luar biasa bersama dengan Tuhan Yesus!
No Comments