27 Aug Performance Review – Sep 15
Saat kita mendengar kata ‘performance review’, ada beberapa reaksi yang ada dalam pikiran kita:
- Rasa senang karena bisa mendapatkan kenaikan gaji atau promosi.
- Rasa takut mendapatkan review yang kurang baik dari atasan.
- Tidak peduli akan hasil evaluasi tersebut.
Sebagian orang akan bekerja lebih keras beberapa bulan menjelang periode ‘performance review’ supaya bisa mendapatkan kesan yang baik dari atasan kita. Bahkan kita rela mengerjakan pekerjaan yang tidak disenangi demi untuk mendapatkan perhatian dari atasan. Akan tetapi kita secara diam-diam pun bersungut-sungut akan pekerjaan tambahan yang harus kita lakukan.
Pernahkah kita berpikir bahwa segala sesuatu yang kita lakukan dalam pekerjaan kita, akan dipertanggungjawabkan dihadapan Tuhan? Bayangkan bahwa Tuhan sendirilah yang melakukan ‘performance review’ kita. Tidak ada hal yang bisa kita tutupi. Apapun motivasi kita, Tuhan mengetahui isi hati kita yang paling dalam, seperti dalam Kolose 3:17 “Dan segala sesuatu yang kamu lakukan dengan perkataan atau perbuatan, lakukanlah semuanya itu dalam nama Tuhan Yesus, sambil mengucap syukur oleh Dia kepada Allah, Bapa kita.”
Kita sebagai ‘Ambassador of God’ bukan hanya mewakili Tuhan dalam pekerjaan kita, tapi kita juga melayani Tuhan melalui pekerjaan kita. Panggilan untuk menjadi pelayan Tuhan tidak hanya terbatas dalam sejumlah aktivitas yang kita lakukan, tapi harus menjadi gaya hidup kita sebagai ‘Ambassador of God’. Oleh karena itu, apapun yang kita lakukan, lakukanlah semuanya itu untuk Tuhan. Kolose 3:23-24 berkata “Apapun juga yang kamu perbuat, perbuatlah dengan segenap hatimu seperti untuk Tuhan dan bukan untuk manusia. Kamu tahu, bahwa dari Tuhanlah kamu akan menerima bagian yang ditentukan bagimu sebagai upah. Kristus adalah tuan dan kamu hamba-Nya.”
Sorry, the comment form is closed at this time.