Honouring God

Salah satu kunci kepada pemulihan didalam kelimpahan adalah dengan cara menghormati Tuhan.

1 Samuel 2:30b “..Sebab siapa yang menghormati Aku, akan Kuhormati tetapi siapa yang menghina Aku, akan dipandang rendah”

Ketika Samuel yang masih kecil menghormati Imam Eli, sesungguhnya dia sedang menghormati Tuhan,dan tidak peduli dengan keadaan imam Eli pada saat itu.

Sudahkah kita menghormati Tuhan seperti Samuel menghormati Imam Eli? Karena jika kita melakukannya, maka Tuhanpun akan menghormati kita.

Ketika kita mendengar Firman Tuhan, seringkali kita melihat kepada karakter  hamba Tuhan yang menyampaikan Firman Tuhan tsb dan akhirnya kita tidak bisa menghormati Firman yang disampaikannya. Kita semua (siapapun orangnya) masih dalam proses pembentukan menuju kesempurnaan (under construction). Dan menghormati Tuhan bukan ditentukan oleh pikiran dan perasaan kita.

Menghormati Tuhan adalah dari hati (all true honor originates from the heart).  

Hal yang perlu diperhatikan bagi yang sudah menikah, janganlah mengurangi hormat anda kepada Tuhan karena pasangan anda yang belum bisa menghormati Tuhan, sejauh yang sudah anda lakukan. Tetaplah menghormati Tuhan apapun keadaannya.

Menghormati Tuhan adalah hal yang sangat penting dalam hidup kita sebagai orang Kristen (murid Yesus). Menghormati Tuhan harus kita lakukan diatas segalanya. Untuk berjalan dalam TRUE HONOR yaitu dengan selalu mengutamakan untuk menghormati Tuhan.

Contoh orang yang mengerti bagaimana menghormati Tuhan adalah Daud. Sampai Tuhan sendiri berkata €˜Aku telah mendapat Daud bin Isai, seorang  yang berkenan di  hatiKu dan yang melakukan segala kehendakKu.€™ (Kisah Rasul 13:22b).

Menghormati Tuhan ditentukan dengan menilai Dia diatas segalanya atau siapapun juga; Dia sebagai Raja segala Raja, layak menerima seluruh hormat, bukan sebagian!

Amsal 3:9 “Muliakanlah TUHAN dengan hartamu dan dengan hasil pertama dari segala penghasilanmu”.

Bagaimana kita menggunakan keuangan kita akan menentukan, apakah kita menghormati Tuhan atau tidak. Sudahkah kita menggunakan keuangan kita untuk kepentingan Kerajaan Tuhan Yesus?

Maleakhi 3:10 Bawalah seluruh persembahan persepuluhan itu kedalam rumah perbendaharaan supaya ada persediaan makanan di rumahKu dan ujilah Aku, firman Tuhan semesta alam, apakah Aku tidak membukakan bagimu tingkap-tingkap langit dan mencurahkan berkat kepadamu sampai berkelimpahan.

Perpuluhan tidak bisa diberikan ke tempat yang kita suka, tetapi harus dibawa ke rumah perbendaharaan, tempat kita mendapat makanan. Kita bisa memberikan korban persembahan ke tempat-tempat lain dimana Tuhan suruh kita menabur, tetapi itu bukan dari perpuluhan.

Ada kesaksian luar biasa dari Ps David Oyedepo, Nigeria. Bertahun-tahun dia melayani Tuhan dalam keadaan sangat miskin dan jemaatnya juga orang-orang miskin (penjual minyak botolan dan penjual kacang di pinggir jalan di Nigeria). Tempat ibadahnya adalah kamar tidurnya. Dia menyadari bahwa ada yang salah tetapi dia tidak tau bagaimana caranya hidup dalam kelimpahan. Sampai suatu hari dia membaca bukunya Ps Kenneth Copeland, didalamnya ada tulisan €˜one word from the Lord can forever change my life€™…kalimat tsb membuat dia semakin bergairah membaca buku tsb berpuluh-puluh kali. Cara dia berkhotbah berbeda, penuh gairah dan harapan untuk mengalami perubahan radical…sampai suatu hari, tiba-tiba si penjual minyak tsb menemukan sumber minyak di belakang rumahnya. Semua orang membeli kacang dari si penjual kacang pinggir jalan sampai bisa mempunyai pabrik kacang. Hal tsb mengubah radical kondisi keuangan jemaatnya.   

Gembala dan gereja sangat diberkati…singkat cerita, Company-company besar di Nigeria dimiliki oleh Gereja Ps David Oyedepo dan jemaatnya. Transformasi terjadi di Nigeria lewat sebuah Gereja yang menerima €˜rhema Tuhan€™ serta melakukannya.

Contoh lainnya: persembahan seorang janda miskin yang dipuji Yesus karena ia memberikan seluruh nafkahnya. Dia tau menghormati Allahnya, terbukti melalui persembahannya, dia memberikan yang terbaik.
Lukas 21:1-4 “Ketika Yesus mengangkat muka-Nya, Ia melihat orang-orang kaya memasukkan persembahan mereka ke dalam peti persembahan. Ia melihat juga seorang janda miskin memasukkan dua peser ke dalam peti itu. Lalu Ia berkata: “Aku berkata kepadamu, sesungguhnya janda miskin ini memberi lebih banyak dari pada semua orang itu. Sebab mereka semua memberi persembahannya dari kelimpahannya, tetapi janda ini memberi dari kekurangannya, bahkan ia memberi seluruh nafkahnya”.

Wakil Tuhan di bumi adalah orang tua, pemimpin rohani, orang-orang yang punya otoritas diatas kita, sesama bahkan sampai kepada orang yang berada dibawah kita

Ulangan 27:16a terkutuklah orang yang memandang rendah ibu dan bapanya.

Efesus 6:2-3 Hormatilah ayahmu dan ibumu – ini adalah suatu perintah yang penting seperti yang nyata dari janji ini supaya kamu berbahagia dan panjang umurmu di bumi.

Dalam pernikahan, suami istri adalah pasangan yang sepadan – Equal.

1 Petrus 3:7 demikian juga kamu, hai suami-suami, hiduplah bijaksana dengan istrimu sebagai kaum yang lebih lemah! Hormatilah mereka sebagai teman pewaris dari kasih karunia yaitu kehidupan supaya doamu jangan terhalang.

Efesus 5:33 bagaimanapun juga, bagi kamu masing-masing berlaku: kasihilah istrimu seperti dirimu sendiri dan isteri hendaklah menghormati suaminya.

1 Petrus 2:17 “Hormatilah semua orang, kasihilah saudara-saudaramu, takutlah akan Allah, hormatilah raja!” Dan didalam apapun yang kita lakukan, lakukanlah semuanya untuk Tuhan”.

Kita tidak menghormati hanya karena untuk mendapatkan reward (hadiah); kita menghormati karena itu hati Tuhan dan hal itu adalah kesukaan kita.

Tags:
No Comments

Post A Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.